Untuk melatih Hewan Eksotis, kamu harus mengumpulkan Eliksir terlebih dahulu. Kamu bisa mendapatkan Eliksir sebagai hadiah karena menyelesaikan pengiriman dari Dermaga, menyelesaikan Misi Hewan, atau dengan menjual Hewan Eksotis.



Ketuk Hewan Eksotis yang ingin dilatih, lalu ketuk tombol Info .


Atau, kamu juga bisa mengunjungi Hewan Eksotismu di Koleksi Hewan.


Ketuk Hewan Eksotis yang ingin dilatih.


Kamu akan melihat Level, Kekuatan Hewan, dan Keahlian terkini dari Hewan Eksotismu. Ketuk tombol Latih dan kamu akan melihat semua Eliksir yang telah terkumpul.


Kamu bisa memilih berberapa Eliksir dan menggabungkannya dengan Eliksir tipe lain dari koleksimu. Mulai latih Hewan Eksotis dengan mengetuk tombol Latih lagi menggunakan Koin.


Melatih Hewan Eksotis dengan Eliksir akan meningkatkan Kekuatan dan Level mereka.



Level maksimum Hewan Eksotis tergantung kelangkaan mereka. Kelangkaan tiap Hewan Eksotis ditunjukkan dengan jumlah maksimal bintang. Ada 4 kelangkaan yang berbeda:

Biasa - 1 Bintang
Unik - 2 Bintang
Langka - 3 Bintang
Epik - 4 Bintang


Ketuk tombol Bintang untuk melihat persyaratan level yang harus dicapai Hewan Eksotis sebelum dapat berevolusi. Kamu juga akan melihat Materi Evolusi yang perlu dikumpulkan.


Jika sudah melatih Hewan Eksotismu sampai level maksimal, kamu bisa melakukan Evolusi menggunakan Materi Evolusi, jika kelangkaannya unik atau lebih tinggi. Materi Evolusi bisa didapatkan dari Balapan Langit, Misi Hewan Eksotis, dan Pedagang.



Catatan: Kamu hanya bisa Mengevolusi Hewan yang memiliki cap bintang.


Evolusi Hewan Eksotis akan mengisi bintang dari jumlah maksimal bintangnya, meningkatkan level maksimal dan juga Kekuatannya di Misi Hewan Eksotis, serta membuka keahlian baru.


Setelah kamu mengisi semua bintang dari hewanmu, dia tak akan bisa berevolusi lebih lanjut.

Jika Hewan Eksotis telah dilatih hingga level maksimum, kamu memiliki opsi untuk Menjual Hewan Eksotis demi hadiah menarik!


Ingatlah bahwa Hewan Eksotis terakhir dari suatu Kategori tidak bisa dijual.